-->

Niche Blog Dengan Tingkat Persaingan Rendah Cocok Untuk Pemula


Niche Blog Tingkat Persaingan Rendah - Sebelum membuat blog menentukan sebuah niche adalah kunci utama yang harus anda pilih. Menurut para pakar SEO, niche itu ibarat pilar yang berperan penting pada perkembangan blog tersebut.

Niche Blog Dengan Tingkat Persaingan Rendah Cocok Untuk Pemula


Lalu niche yang seperti apakah itu? pilihlah niche yang memiliki tingkat persaingan rendah, namun memiliki hasil pencarian yang banyak setiap bulannya.
Dengan demikian maka anda akan mudah untuk menduduki peringkat di halaman pertama Google.

Jika pada postingan saya yang sebelumnya sudah membahas tentang bagaimana cara membuat blog untuk pemula, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang beberapa niche yang memiliki tingkat persaingan rendah. Dimana dengan ulasan yang akan saya jabarkan dibawah ini , semoga bisa membantu anda untuk membangun blog dengan mudah.

Dalam ilmu SEO, niche merupakan sebuah gagasan yang tidak bisa di pandang sebelah mata. Karena pemilihan niche yang tidak tepat bisa berdampak buruk pada tidak berkembangan blog yang anda bangun.

Dan perlu anda ketahui, bahwa blog yang bagus itu adalah blog yang memiliki satu niche dengan pembahasan yang lebih spesifik. Jika anda memutuskan untuk memilih niche campuran, pada akhirnya akan berdampak buruk karena blog anda tidak memiliki tujuan yang jelas dan target yang tepat.

Berbeda cerita jika anda memiliki niche yang spesifik pada blog anda, orang akan menilai bahwa blog anda sangat unik karena memiliki ciri khas tersendiri dalam penyajian kontennya. Maka dengan begitu, blog anda akan mudah untuk diingat oleh orang.

Masih bingung niche apa yang memiliki tingkat persaingan rendah????

Silahkan anda simak ulasannya dibawah ini.



Daftar niche yang memiliki tingkat persaingan rendah


1. Tentang daerah tempat tinggal anda


Ini jarang disadari oleh para blogger pemula, bahwa tempat tinggal juga bisa lho dijadikan sebuah niche. Baik itu kota, kecamatan maupun desa bisa anda tuangkan semuanya kedalam sebuah artikel yang tersusun dengan rapi. Sisi menarik dari niche ini selain memiliki tingkat persaingan yang rendah, niche tentang daerah tempat tinggal anda juga bisa membangun sebuah ciri khas pada blog yang anda bangun.


2. Tentang olahraga offroad


Offroad merupakan salah satu olahraga ekstrim dalam dunia blogging peminatnya hanya orang-orang tertentu saja. Dengan kata lain niche seperti ini tingkat persaingannya sangat rendah. Jika anda mampu mengeksplore lebih jauh tentang niche offroad, saya yakin blog anda akan mampu menduduki di halaman pertama Google.


3. Tentang memancing


Salah satu niche dengan tingkat persaingan rendah yang bisa anda pakai adalah tentang memancing. Di Indonesia banyak sekali lho yang memiliki hoby memancing, namun di dunia blogging niche ini belum banyak yang membahasnya. Jadi niche ini sangat cocok, terutama bagi anda yang baru terjun dalam dunia perbloggingan.


4. Tentang potong rambut


Jika dilihat memang tidak menarik, namun tahukah anda bahwa niche tentang memotong rambut ternyata banyak sekali yang mencarinya. Sungguh sangat disayangakan jika anda tidak memanfaat niche yang bertema potong rambut ini, karena menurut saya pribadi niche ini sangat berpotensi khususnya untuk blog-blog baru.


5. Tentang jerawat Juvenil


Nah untuk niche yang satu ini juga sangat cocok sekali, dan pembacanya pun juga sangat banyak terutama dikalangan anak muda. Buatlah artikel tentang jerawat Juvenil, mulai dari cara penanganannya, sampai jenis obat maupun sabun yang bisa mengatasi jerawat tersebut.


Oke, sobat itu tadi adalah beberapa niche blog yang memiliki tingkat persaingan rendah dan cocok untuk para pemula. Silahkan pilih salah satu niche diatas, sesuai dengan kemampuan dan minat anda masing-masing. Semoga bermanfaat.

Click to comment